KEPALA DINAS PERTANIAN DAN PANGAN KABUPATEN BADUNG MENYERAHKAN BANTUAN BAHAN PELATIHAN KEPADA PESERTA PELATIHAN PENGEMBANGAN VANILI DI BPP PETANG

  • 2022-04-25 15:23:20
  • Oleh: diperpa
  • Dibaca: 565 Pengunjung
KEPALA DINAS PERTANIAN DAN PANGAN KABUPATEN BADUNG MENYERAHKAN BANTUAN BAHAN PELATIHAN KEPADA PESERTA PELATIHAN PENGEMBANGAN VANILI DI BPP PETANG

Badung, 25 April 2022 - Guna mengembalikan masa kejayaan Vanili yang sempat menjadi primadona petani di Badung Utara bahkan pernah mendapatkan julukan “emas hijau”, Dinas Pertanian dan Pangan Kabupaten Badung menggelar pelatihan pengembangan Vanili diikuti para petani yang saat ini mulai merintis kembali budidaya vanili bertempat di BPP Petang, Senin (25/4).

Kepala Dinas Pertanian dan Pangan Kabupaten Badung, I Wayan Wijana,S.Sos, Msi usai membuka pelatihan mengungkapkan saat ini upaya pengembangan komoditas vanili di Badung kembali menggeliat setelah vakum hampir 10 tahun akibat serangan penyakit busuk batang yang disebabkan jamur Fusarium Oxyporum dan diperlukan waktu 10 sampai 15 tahun untuk bisa kembali melakukan budidaya vanili, ungkapnya.

Saat ini harga Vanili basah sekitar Rp. 230 ribu/Kg sedangkan vanili yang sudah dikeringkan bisa mencapai harga Rp. 2 juta/Kg, hal ini juga menjadi salah satu faktor yang memotivasi petani untuk kembali menggeluti pengembangan vanili, tidak heran jika pengembangan vanili saat ini sudah mencapai luas sekitar 20 Ha. Melihat besarnya animo petani ini, pihaknya mencoba memfasilitasi dengan memberikan pelatihan tentang tehnik budi vanili yang baik dan benar.

Sementara itu Ketua Panitia penyelenggara pelatihan Dr. Ir Ni Luh Wayan Suparmi, MMA melaporkan pelatihan diikuti oleh 25 orang peserta yang akan berlangsung selama 3 hari dengan materi pelatihan seperti tehnik budi daya vanili, pengenalan hama penyakit, cara pengendalian hama penyakit dan prospek pemasaran. Vanili serta praktek pembuatan Agensia Pengendalian Hayati (APH).


Media


KEPALA DINAS PERTANIAN DAN PANGAN KABUPATEN BADUNG MENYERAHKAN BANTUAN BAHAN PELATIHAN KEPADA PESERTA PELATIHAN PENGEMBANGAN VANILI DI BPP PETANG 

  • 2022-04-25 15:23:20
  • Oleh: badungkab
  • Dibaca: 565 Pengunjung