Mendorong Generasi Muda Untuk Menggeluti Sektor Pertanian

  • 2018-12-21 09:10:00
  • Oleh: diperpa
  • Dibaca: 613 Pengunjung
Mendorong Generasi Muda Untuk Menggeluti Sektor Pertanian

Petang - Dewasa ini generasi muda kurang mau menggeluti sektor pertanian hal ini akan semakin menjadi- jadi apabila tidak diadakan suatu terobosan-terobosan agar, generasi muda mau terjun menekuni dunia pertanian. Berbicara soal pertanian, mungkin orientasi kita adalah tanaman padi. Namun, sektor pertanian tidaklah sesempit itu seperti di wilayah binaan Desa Pelaga yang berada di dataran tinggi yang notabene adalah potensi holtikultura khususnya sayuran. Dalam budidaya sayuran dilahan atau di kebunpun masih di pandang sebelah mata.

Untuk menarik minat generasi muda terjun menggeluti sektor pertanian ada terobosan-terobosan yang diminati oleh kaum muda seperti contohnya di wilbin Pelaga telah terbentuk kelompok pemuda tani yang namanya kelompok tani Yohana Farm yang menggeluti sektor holtikultura dengen metode hidroponik dan irigasi tetes.

Cikal bakal teradopsinya metode hidroponik oleh kaum muda adalah dari pihal Balai Penyuluhan Pertanian (BPP) Petang bekerjasama dengan Bagus Agro Pelaga mengajak untuk pelatihan hidroponik. Seiring berjalannya waktu, peminat hidroponik sudah berkembang dan dilirik oleh kaum muda.

Salah satu dari anggota pemuda tani Yohana Farm, telah di ferifikasi sebagai pemuda pelopor dari Tim Pusat Ketahanan Pangan pada hari Senin 17 September 2018 bertempat di Sekeretariat Kelompok Pemuda Tani Yohana Farm. Dalam perjalanannya kelompok pemuda tani Yohana Farm diawali dengan keanggotaannya berjumlah 15 orang hingga kini jumlah anggota kelompoknya sudah mencapai 40 orang.

Dari awal perjalanan kelompok Yohana Farm Membuat instalasi hidroponik skala rumah tangga. Dalam kegiatannya kelompok tani ini bukan tidak ada hambatan atau tantangan dari masyarakat sekitar pada awalnya, banyak kalangan masyarakat yang meragukan.

Seiring berjalannya waktu karena sifat masyarakat percaya setelah melihat, maka kelompok ini mulai mendapat respon dari masyarakat. Bukan hanya masyarakat, pihak Desa juga ikut merespon berupa bantuan dana sejumlah 20 juta rupiah untuk pembuatan green house hidroponik. Dari pihak swasta (astra Honda) ikut merespon salah satu anggotanya atas nama I Gede Febriana, untuk mengikuti lomba wirausaha muda ke tingkat nasional dan meraih juara 3 (tiga). Dari unsur Pemerintah kususnya dari Kementerian Pendidikan melirik salah satu anggotanya sebagai Pemuda Pelopor di bidang pangan


Media


Mendorong Generasi Muda Untuk Menggeluti Sektor Pertanian 

  • 2018-12-21 09:10:00
  • Oleh: badungkab
  • Dibaca: 613 Pengunjung