Persiapan Pelaksanaan 1000 Cup Coffee Gratis di Kabupaten Badung

  • 2018-09-20 09:25:00
  • Oleh: diperpa
  • Dibaca: 481 Pengunjung
Persiapan Pelaksanaan 1000 Cup Coffee Gratis di Kabupaten Badung

Pemerintah Kabupaten Badung untuk pertama kalinya akan menggelar peringatan hari kopi sedunia (Internasional Coffee Day) pada tanggal 1 Oktober 2018 bertempat di lapangan Puspem Badung.

Peringatan kali ini akan dimulai pukul 9 pagi dengan agenda acara ngopi bareng (gratis) dgn membagikan 1000 cup coffee bagi karyawan karyawati di lingkungan Pemkab Badung, dimana pihak BPD Bali selaku sponsor utama kegiatan akan diiringi hiburan musik akustik.

Mengawali acara disuguhi dengan sentuhan sensasional berupa Atraksi Nyeduh Kopi Manual oleh bapak Bupati Badung.

Peringatan hari kopi sedunia di Kabupaten Badung melibatkan kelompok2 pengolah kopi di wilayah penghasil kopi se Kabupaten Badung,  seperti kelompok pengolah kopi Mertha Buana dari Banjar Jempanang, Subak Abian Semanik Sari dan Bali Bean Coffee dari Banjar Lawak.

Peringatan ini diharapkan sekaligus menjadi ajang promosi Kopi Badung yg belakangan ini mulai banyak diminati oleh para pecinta kopi sekaligus upaya peningkatan kesejahteraan petani kopi di Kabupaten Badung.


Media


Persiapan Pelaksanaan 1000 Cup Coffee Gratis di Kabupaten Badung 

  • 2018-09-20 09:25:00
  • Oleh: badungkab
  • Dibaca: 481 Pengunjung