Manfaat Sari Buah Nanas Bisa Lawan Difteri

  • 2018-08-12 02:07:00
  • Oleh: diperpa
  • Dibaca: 959 Pengunjung
Manfaat Sari Buah Nanas Bisa Lawan Difteri

Buah nanas memiliki banyak manfaat menyehatkan. Selain dikonsumsi langsung, buah nanas juga bisa dinikmati dengan cara dibuat sari buah. Manfaat sari buah nanas cukup menakjubkan bahkan bisa melawan penyakit difteri.

Selain vitamin C, sari buah itu juga mengandung bromelin (sejenis enzim pemecah protein). Sifat memecah protein inilah yang kemudian dimanfaatkan untuk melunakkan daging yang alot. Tepung bromelin sudah lama dipakai sebagai pelunak daging (seperti juga papain), sebelum dimasak.

Bromelin tidak hanya memecah protein dari daging, tetapi juga protein dari tubuh kuman-kuman, termasuk tubuh Corynebacterium diphtheriae, yang plasma selnya juga berupa protein. Itulah sebabnya bromelin dalam sari buah nanas bersifat antiradang karena mampu menumpas kuman, penyebab peradangan itu.

Kalau anak Anda demam badannya, lalu dilihat tenggorokannya ternyata meradang bengkak, itu tandanya ia terserang kuman tenggorokan. Di antaranya mungkin juga kuman difteri. Kuman ini, Corynebacterium diphtheriae, menyerang selaput lendir yang bertugas melindungi daerah tenggorokan. Bakterinya menyebarkan racun yang bisa menyerang seluruh tubuh.

Bagaimana cara memakainya ?

Untuk memanfaatkan sari buah nanas sebagai obat antiseptik darurat (sebelum dokter datang ke poliklinik), diperlukan 3 buah nanas yang sudah masak dan dikupas kulitnya sambil dibuang matanya. Mata nanas ini sebenarnya bekas pucuk bunga yang sudah selesai bertugas (kawin melalui penyerbukan tepung sari).

Buah yang sudah dikupas dicuci bersih dan diparut, lalu diperas sarinya. Sari nanas ini boleh disaring lebih dulu sebelum dipakai, agar tidak tercampur ampasnya. Sari inilah yang dipakai untuk kumur. Sebaiknya kumur sampai terasa menggenangi daerah tenggorokan.

Selesai dikumur-kumurkan, sari nanas diminum. Jadi, ujung saluran makanan ke lambung pun bisa terkena juga. Siapa tahu, di daerah itu juga sudah terserang kuman difteri. Aktivitas kumur minum ini perlu dilakukan 3 kali sehari. Sekali kumur minum diperlukan sari nanas setengah gelas.

 

sumber  :  pertanianku.com


Media


Manfaat Sari Buah Nanas Bisa Lawan Difteri 

  • 2018-08-12 02:07:00
  • Oleh: badungkab
  • Dibaca: 959 Pengunjung